Jenis Surat Kuasa

Jenis Surat Kuasa

Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh

Pada umumnya, ada beberapa jenis surat kuasa, yaitu:

1. Surat Kuasa Umum

Menurut Pasal 1795 KUHPer, surat kuasa umum adalah yang meliputi perbuatan-perbuatan pengurusan yang berhubungan dengan segala kepentingan pemberi kuasa, kecuali perbuatan kepemilikan.

Berikut contoh surat kuasa umum:

contoh surat kuasa umum

Sumber gambar: mypurohith

 

2. Surat Kuasa Resmi

Surat kuasa resmi adalah surat kuasa bersifat formal yang dikeluarkan oleh suatu instansi pemerintah, lembaga, atau perusahaan. Tujuan pembuatannya adalah sebagai bentuk penyerahan kuasa ke staf demi kepentingan instansi. Ciri utama surat kuasa resmi adalah kop dan nomor surat di bagian atas.

Contoh surat kuasa resmi adalah sebagai berikut:

contoh surat kuasa resmi

Sumber gambar: theinsidemag

 

3. Surat Kuasa Pribadi

Surat kuasa pribadi adalah surat kuasa non-formal yang dibuat oleh perorangan. Maka dari itu, surat ini hanya bisa digunakan untuk keperluan pribadi, seperti pengambilan uang di bank, pengambilan dokumen, pengambilan BPKB, dan semacamnya.

Berikut contoh surat kuasa pribadi:

contoh surat kuasa pribadi

Sumber gambar: sharingkali

 

4. Surat Kuasa Istimewa

Surat kuasa istimewa adalah surat kuasa yang pembuatannya tergantung situasi dan kondisi pemberi kuasa. Maka dari itu, surat kuasanya ini memiliki sifat limitatif yang artinya terbatas dalam tindakan tertentu yang sangat penting. Biasanya digunakan untuk pemberian kuasa istimewa oleh pihak yang terjerat masalah hukum kepada pengacara atau lembaga hukum.

Berikut merupakan contoh surat kuasa istimewa:

contoh surat kuasa istimewa

Sumber gambar: scribd

 

5. Surat Kuasa Insidentil

Surat kuasa insidentil adalah surat yang Anda gunakan untuk keperluan berdasarkan suatu peristiwa atau insiden. Biasanya dibuat dan diberikan oleh para pihak yang masih memiliki hubungan darah.

Contoh surat kuasa insidentil adalah sebagai berikut:

contoh surat kuasa insidentil

Sumber gambar: scribd

 

6. Surat Kuasa Khusus

Surat kuasa khusus berdasarkan Pasal 1795 KUHPer adalah surat yang hanya mengenai satu kepentingan tertentu atau lebih, maka dari itu diperlukan suatu pemberian kuasa yang menyatakan dengan tegas perbuatan yang bisa dilakukan penerima kuasa.

Berikut contoh surat kuasa khusus:

contoh surat kuasa khusus

Sumber gambar: Kledo

 BACA JUGA :

7. Surat Kuasa Perantara

Terakhir adalah surat kuasa perantara. Surat kuasa perantara adalah surat yang dibuat dengan tujuan untuk memilih perwakilan agen perdagangan. Nah, nantinya agen ini bertindak sebagai wali kuasa yang akan menjalankan suatu kegiatan perdagangan dengan pihak ketiga.

Berikut contohnya:

contoh surat kuasa perantara

Sumber gambar: madreview

 

15 Contoh Surat Kuasa Berbagai Keperluan

Berikut beberapa contoh surat kuasa yang bisa Anda jadikan referensi:

1. Contoh Surat Kuasa Mengambil Uang di Bank

Contoh Surat Kuasa Mengambil Uang di Bank

Sumber gambar: Scribd

2. Contoh Surat Kuasa Mengambil Surat Ijin

Contoh Surat Kuasa Mengambil Surat Ijin

Sumber gambar: Slideshare

3. Contoh Surat Kuasa Mengambil Sertifikat

Contoh Surat Kuasa Mengambil Sertifikat

Sumber gambar: Slideshare

4. Contoh Surat Kuasa Mediasi

Contoh Surat Kuasa Mediasi

Sumber gambar: Scribd

 

5. Contoh Surat Kuasa Ikrar Talak

Contoh Surat Kuasa Ikrar Talak

Sumber gambar: Scribd

 

6. Contoh Surat Kuasa Menjual Tanah

Contoh Surat Kuasa Menjual Tanah

Sumber gambar: Scribd

 

7. Contoh Surat Kuasa Perantara Tanah

Contoh Surat Kuasa Perantara Tanah

Sumber gambar: Scribd

 

8. Contoh Surat Kuasa Sakit

Contoh Surat Kuasa Sakit

Sumber gambar: Maxmanroe

 

9. Contoh Surat Kuasa Keperluan Kampus

Contoh Surat Kuasa Keperluan Kampus

Sumber gambar: Semuacontohsurat

 

10. Surat Kuasa Pengambilan Upah

Contoh Surat Kuasa Pengambilan Upah

Sumber gambar: Madreview

 

11. Surat Kuasa Klaim Asuransi

Contoh Surat Kuasa Klaim Asuransi

Sumber gambar: Slideshare

 

12. Surat Kuasa Mengurus Persekutuan Komanditer (CV)

Contoh Surat Kuasa Mengurus CV

Sumber gambar: Pinhome

 

13. Surat Kuasa Wajib Pajak

Contoh Surat Kuasa Khusus Wajib Pajak

Sumber gambar: Jalantikus

 

14. Surat Kuasa Penagihan Pajak

Contoh Surat Kuasa Khusus Penagihan Pajak

Sumber gambar: Kledo

Baca juga: 7 Contoh Surat Penagihan Berbagai Jenis, Terlengkap!

15. Surat Kuasa Pendaftaraan Domain Website

Contoh Surat Kuasa Resmi Pendaftaran Domain

Sumber gambar: Madreview

 

Tips Cara Membuat Surat Kuasa

Berikut beberapa tips cara membuat surat kuasa yang bisa Anda coba:

1. Pilih Wali Kuasa yang Baik

Tips pertama dan paling penting adalah pastikan orang pilihan Anda merupakan orang dewasa yang sehat secara jasmani dan rohani. Jadi, dia bisa melakukan kuasa tersebut dengan baik dan benar sesuai keinginan Anda.

2. Jangan Lupa Judul Surat

Judul merupakan awal surat kuasa yang memberikan gambaran singkat isi dari kuasa tersebut. Biasanya, judul ini Anda cetak tebal dan posisinya ada tengah surat bagian atas.

3. Tuliskan Identitas Lengkap Para Pihak

Identitas lengkap untuk memastikan bahwa surat Anda tepat sasaran dan tidak dijalankan oleh orang yang keliru. Jadi, pastikan Anda memasukkan nama lengkap, nomor identitas, tempat tanggal lahir, alamat, pekerjaan, hingga nomor telepon aktif.

4. Sebutkan Hal yang Dikuasakan

Inilah bagian inti dari surat ini. Maka dari itu, jelaskan dengan singkat, padat, dan tegas sehingga tidak menimbulkan kebingungan. Hindari penjelasan yang ambigu atau bertele-tele, ya!

5. Cantumkan Tenggat Waktu Kuasa

Tenggat waktu ini bertujuan untuk menghindari penyalahgunaan kuasa yang telah diberikan saat waktu habis. Jadi, memang kuasa tersebut hanya berlaku sekali atau sesuai  jangka waktu itu saja. Tak bisa disalahgunakan ke depannya.

6. Wajib Tanda Tangan

Tanda tangan ini untuk memastikan agar surat kuasa Anda sah dan mempunyai kedudukan hukum yang kuat bila terjadi sengketa ke depan. Terutama, bila surat Anda untuk keperluan penting atau legal.

7. Jangan Lupa Cap atau Meterai

Cap atau meterai memang tidak wajib untuk surat kuasa. Akan tetapi, jika untuk keperluan resmi atau kuasa yang penting, maka sebaiknya menempelkan materai atau cap.

 

Terima kasih telah berkunjung diwebsitenya Operator Sekolah (Forum Operator Pendataan Pendidikan Seluruh Indonesia FOPPSI Kab Rokan Hulu)Semoga Bermanfaat

 

Wassalam

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel