BUKU Pelita di Tanah Harapan PENULIS Sri Rahayu, M.M.Pd
Judul :
Pelita di Tanah Harapan
Penulis : Sri
Rahayu, M.M.Pd.
Instansi :
Kepala SDN 010 Pagaran Tapah Darussalam , Kab. Rokan Hulu
Alumni pelatihan menulis MediaGuru Kab.Rokan Hulu
Editor :
Adrianus Yudi Aryanto
Sinopsis :
Ia sempat
tidak bisa melanjutkan belajarnya karena keterbatasan ekonomi orang tuanya.
Meskipun demikian, ia bertekad terus belajar. Setelah tamat dari perguruan
tinggi ia menjadikan dirinya bermanfaat bagi desanya dengan mengabdikan diri
sebagai guru TK. Bersama pemuda desa ia juga mengadakan kegiatan positif untuk
memajukan desanya. Hingga ia bertemu jodohnya dan melanjutkan hidup sebagai
transmigran di Riau.
Berbagai kesulitan hidup dihadapinya. Namun, ia tetap
berusaha memberikan yang terbaik dalam pengabdiannya di tengah tantangan alam
di di daerah transmigrasi. Berkat kesabaran dan kegigihannya dalam mengabdi
membawanya menjadi pegawai negeri sipil dan warga transmigrasi yang sukses.
Novel ini
banyak bertutur tentang perjalanan dan perjuangan penulis dalam meraih mimpinya
sebagai guru di daerah transmigrasi. Bagaimana kisah lengkapnya? Yuk, telusuri
dan temukan di dalam buku ini.